Cara Alami Awetkan Makanan Tanpa Kulkas

Kulkas memang bisa menjadi peralatan utama di dapur, banyak manfaat dari mesin ini. Dari membuat es batu, memjadikan suatu minuman lebih segar dan yang tidak kalah penting adalah dapat menyimpan makanan agar lebih awet.

Tapi terkadang ada kendala dimana kita tidak bisa mengawetkan makanan dengn lemari pendingin, mungkin lemari pendingin kita sedang rusak atau gardu listrik meledak yang mengakibatkan listrik padam sampai beberapa hari.


Ternyata untuk menyimpan makanan, kita bisa keluar dari ketergantungan lemari pendingin, yakni dengan cara alami menyimpan makanan seperti berikut ini:


1. Dengan dikeringkan
Ada beberapa makanan yang bisa diawetkan dengan mengeringkannya dibawah terik matahari. Meskipun makanan tersebut nantinya menjadi tidak segar lagi, tapi cara ini bisa dijadikan alternatif. Makanan yang sering diawetkan dengan cara dikeringkan biasanya pada ikan.

2. Diletakkan dalam udara lembab
Sayuran seperti kangkung, kol, dan sayuran daun lainnya bisa Anda awetkan dengan menaruhnya diudara lembab. Seperti halnya orang tua kita dulu menyimpan bayam disamping kolam mandi, udara sejuknya akan membuat bayam atau kangkung selalu segar.

3. Air dingin
Anda bisa menaruh buah dalam sebuah mangkuk besar berisi air. Sayuran akan tetap segar walau metode ini tidak bisa bertahan lama.


Disclaimer: gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami pada halaman ini.