Dua hari yang lalu, seorang tetangga -seorang bapak yang telah berumur lebih kurang 75 tahun – berkunjung ketempat saya. Namanya … kita sebut saja pak T ( nanti kita akan mengetahuinya ).
Pak T ini memang sesekali suka berkunjung ketempat saya. Beliau seorang dokter, pernah menjabat Direktur salahsatu rumah sakit yang ada di Palembang .
Memang, dari beberapa kali pertemuan…, bapak T sering cerita bahwa dia suka dengan ilmu, suka membaca, belajar…., biar tidak cepat pikun katanya.
Hmmm.., tentu saja saya tertarik dan saya tanyakan padanya, apa yang membuat dia berkeinginan untuk mengelola blog. Pak T bilang, bahwa dia ingin berbagi, berdiskusi dan mengemukakan opininya, dan ingin mendapatkan tanggapan dari pengunjung.
Tadinya saya sarankan untuk ke forum saja, dan saya arahkan ke Kaskus, agar lebih mudah dan tidak perlu untuk mengelolanya seperti sebuah blog. Tapi rupanya pak T tetap ingin membuat blog.
Karena keinginannya yang kuat, maka saya mengajarkan kepadanya membuat sebuah blog di blogspot. Pelan tapi pasti, terciptalah sebuah blog hasil karya pak T ini. Masih sederhana…, karena setelah blognya selesai dan menuliskan satu baris kalimat, tidak lama kemudian dia pulang kerumahnya.
Tapi saya sudah berjanji untuk tetap memberikan bantuan dalam mengelola blognya, jika ingin mengganti template, menampilkan widget2 dan lainnya. Sepertinya pak T sering online dan mengetahui banyak tentang blog.
Nah.., disini saya memohon bantuan dari teman2 untuk mengunjungi blog pak T tersebut. Blognya …Opiniku , dan jika teman2 berkenan untuk menjadi pengikut (saya sudah menjadi yg pertama disana) atau memberikan komentar disana, saya sangat berterimakasih.
Mudah2 an dengan adanya pengikut dan komentar2, menjadikan pak Tafsi lebih bersemangat untuk mengelola blognya.
Blognya Pak Tafsi ngga bisa dibuka Sob...
BalasHapus@Lina, iya Lin tadi salah,...sekarang sudah bisa koq
BalasHapus