Hanya pikiran iseng.........


Wah .., sekarang listrik didaerah saya lagi sering byar..pet alias sering padam. Kalau kebetulan matinya malam hari saya suka duduk2 diluar sambil ngopi . Semalam juga kebetulan didaerah saya ada pemadaman listrik, jadi seperti biasa saya duduk2 diluar rumah sambil membawa segelas kopi.

Sambil menghirup kopi , saya pandangi langit yang indah dengan bintang2 bertaburan memenuhi angkasa.
Eh.., tau2 muncul pikiran iseng di benak saya. Mau tau ...khan.

Waktu memandang bintang2 , saya teringat dengan pelajaran yang saya dapatkan. Yang saya tau adalah bumi merupakan sebuah planet , dan matahari merupakan pusatnya. Matahari dikelilingi oleh planet2, dimana tiap2 planet yang masing2 dengan garis edarnya mengelilingi matahari.

Dan.. bintang, adalah matahari2 lain yang letaknya sangat jauh ...bahkan jutaan tahun kecepatan cahaya jauhnya dari bumi kita. Saya tuliskan sedikit tentang kecepatan cahaya untuk sedikit mengingatnya, ....kecepatan cahaya 300.000 km/s, maka satu tahun cahaya adalah 9.460.800.000.000 km!
Jadi bayangkan sendiri jauhnya bintang2 itu dari muka bumi.

Seperti yang saya tulis sebelumnya,...... bintang adalah matahari lain yang tentunya mempunyai planet2 yang mengelilinginya. Ada banyak bintang diangkasa, ...jutaan jumlahnya.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiGm4vgitzkTpnByJpuqtA4tXVmNZwpdKcxC_YOYm9bmfGrNm_1ArV0FtOF89rv3JewssLfd6yXvll4jGzoB9VkT1R6GSIaIsCtY_1-ONxNiqrDHDq1ytOtJXiPYJi_tZAl0IcqGfYpkbg/s1600/Hukum+Alam+Semesta.jpg

Nah.., disinilah pikiran iseng saya muncul.
Bayangkan saja begini, rumah kita adalah planet dan rumah pak RT adalah mataharinya. Dapat kita bayangkan dalam satu kota ada berapa rumah ketua Rt , dengan rumah warganya. Kita anggap luas alam semesta seluas wilayah negara Indonesia. Jadi kebayang.... kan berapa banyak rumah ketua RT yang kita misalkan sebagai matahari dan rumah warga yang dimisalkan sebagai planet.

Yang muncul dipikiran saya, mungkin tidak ya ..dengan planet yang sekian banyak, Tuhan menciptakan kehidupan lain diluar sana.
Mungkin...nggak...mungkin...nggak....mung......
Byarrr....listrik dirumah menyala, saya masuk kerumah dan menyalakan komputer dan mulai asik setelah terkoneksi ke internet.

Biarlah pikiran iseng saya berlalu.
Itulah salah satu kebesaranNya, dan semakin mengingatkan saya akan ke MahaKuasaanNya.



5 Responses to "Hanya pikiran iseng........."

  1. Anonim22:24

    Mantap, maka dari itu ya mas sebaiknya kita mensyukuri nikmat yang Tuhan berikan untuk kita :)

    BalasHapus
  2. kayaknya PLN nech memberikan dua manfaat sekaligus yah,,satu mudharat(sering mati alasan gak jelas,tp pas lupa bayar maen putus aja)yang kedua bawa manfaat(bisa buat renungan,dan koreksi diri kayak diatas)tapi sayang begitu mulai hot ehh dia nyala..gagal dech muhasabahnya,,hehehe..postingannya oke bro

    BalasHapus
  3. apa sih yang ga mungkin di dunia ini....???

    BalasHapus
  4. huakakakakaka hore nyala lagi hore hore wah

    kalo aku pribadi kehidupan di luar angkas aku yakini ada tapi dengan galaksi yang berbeda

    coba antar galaksi aja jaraknya milyaran cahaya jadi ya susah kalo mau bertemu sama alien!!!

    BalasHapus
  5. ternyata PLN memberikan renungan yang sangat berguna, dengan mengantarkan pikiran anda keliling alam semesta . . . salam

    BalasHapus

Terimakasih telah memberikan komentar disini.

Disclaimer: gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami pada halaman ini.