Chris John Siapkan “Sparring” di Houston


Chris John (29), jawara tinju dunia kelas bulu (57,1 kg) versi WBA, menyiapkan sparring patner (lawan tanding) di Houston sebelum melawan penantangnya asal Amerika Serikat, Ricardo Rocky Juarez (28), di Toyota Center, Houston ,Texas, Amerika Serikat, 28 Februari 2009.

Laga Chris John vs Ricardo Rocky Juarez ini diprakarsai Golden Boy Promotion (GBP) milik mantan petinju dunia Oscar De La Hoya. Chris John dikontrak GBP selama tiga tahun.
Penyiapan lawan tanding tersebut dilakukan Chris John mengingat dirinya tidak lagi mampir ke Tanah Air. “Chris John dan Craig Christian (pelatih sekaligus manajernya) akan langsung berangkat dari Perth, Australia ke Houston awal Februari nanti.” kata Toni Pryatna, Asisten Manajer Chris John, Senin (12/1) di Jakarta.

http://static.boxrec.com/wiki/thumb/8/8f/John_Leon.jpg/300px-John_Leon.jpg

Rombongan Chris John, kata Toni, akan menghabiskan waktu sekitar sebulan di AS. Waktu sebulan itu diperlukan, selain untuk aklimatisasi, juga agar Chris John dapat berlatih tanding melawan petinju asal AS.
Hingga saat ini, menurut Toni, mereka tengah mencari beberapa calon lawan tanding guna memantapkan persiapan Chris John. “Tentu yang kami cari petinju yang permainannya mirip gaya Rocky Juarez.” katanya

Persiapan kali ini dilakukan lebih serius mengingat Juarez memiliki catatan prestasi yang bias mengecilkan hati. Apalagi, Chris John harus mempertahankan gelar di Negara yang menjadi barometer tinju dunia itu. “Juarez, yang juga pemegang medali perak olimpiade 2000, memiliki nyali besar.” kata Toni.

Toni menambahkan, lawan yang dihadapi Juarez, setelah ia memutuskan terjun kedunia tinju professional, punya nama besar seperti Marco Barrera, Humberto Sato, dan Juan Manuel Marquez. Itu sebabnya kubu Chris John tidak ingin dating menjelang tarung digelar, pukul 19.00 waktu Houston, 28 Februari atau Minggu 1 Maret pukul 10.00 WIB.

“Sejak 25 Desemberis John sudah berlatih di Harry’s Gym, Perth. Chris John juga melakukan latih tanding melawan William C, yang selama ini telah menjadi lawan latih tanding setiap kali Chris John akan mempertahankan gelarnya.” kata Toni.

Chris John telah 10 kali mempertahankan gelarnya. Bagi Juarez, melawan Chris John nanti merupakan laga kelimanya memburu gelar.

0 Response to "Chris John Siapkan “Sparring” di Houston"

Posting Komentar

Terimakasih telah memberikan komentar disini.

Disclaimer: gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami pada halaman ini.